Rabu, 31 Juli 2013

Manfaat Coklat dalam NUTRISHAKE Chocolate Flavour

Rasa baru dalam produk NutriShake adalah rasa coklat.
Coklat bukan hanya enak dimakan, tapi memiliki banyak manfaatnya.

Coklat mengandung theobromin yang dapat meningkatkan energi dan level kewaspadaan serta triptophan, suatu asam amino yang meningkatkan serotonin, menambah rasa sehat dan kenyang.

Didalam NutriShake terbaru ini mengandung bubuk kakao dengan segala kebaikannya untuk kesehatan, namun kakao disini tanpa mengandung mentega kakao tambahan yang berarti tidak ada kalori tambahan dari lemak. Jadi Anda bisa menikmati setiap tetes NutriShake tanpa rasa bersalah.

Banyak Manfaat dari bubuk kakao bagi kesehatan. Kakao sarat akan kandungan mineral yaitu :
* Mangan - sebagai antioksidan
*Tembaga - untuk metabolisme dan detoksifikasi untuk kesehatan kulit
*Besi - transportasi oksigen
*Magnesium - memperbaiki fungsi jantung dan otot
*Phosphorus - dibutuhkan untuk produksi RNA dan DNA dalam sel-sel
*Zinc - untuk kekebalan tubuh dan reproduksi, sistem kesehatan rambut, mata dan kulit
*Pottasium - memperbaiki fungsi jantung dan syaraf

Kandungan lain dalam Kakao (coklat)  adalah Theobromine, yang memiliki efek diuretik, yaitu keinginan untuk lebih sering buang air kecil, harus diimbangi dngan banyak minum air putih, manfaat dari efek diuretik adalah membantu mendorong racun-racun keluar dari dalam tubuh.

Phenylethylamine, dikombinasikan dengan theobromine dapat meningkatkan mood dan efek menenangkan. Phenylethylamine merupakan antidepresan yang bekerja sama dengan dopamin dan adrenalin endogen tubuh (dosis rendah).

Serotonin,  Kakao dapat meningkatkan kadar serotonin otak. Hal ini bermanfaat jika Anda telah merasa down dan tertekan, suatu kondisi yang dapat datang dengan rendahnya tingkat serotonin. Makan coklat dapat meningkatkan kadar serotonin dan Anda menciptakan efek keseimbangan.

Serotonin ini sangat bermanfaat bagi wanita pada saat PMS (Pre Menstruation Syndrome), pada saat itu kadar serotonin dalam otak berada dibawah rata-rata, makan coklat atau biji kakao dapat meningkatkan serotinin dan memberi efek rasa damai dan bahagia.

Beberapa manfaat  coklat bagi kesehatan selain dari yang disebutkan di atas adalah:

*Meningkatkan sirkulasidarah ke otak sehingga menambah konsentrasi dan fokus, menghilangkan sakit kepala.

*Makanan anti penuaan dini

*Makana yang dapat meringankan batuk

*Dapat menurunkan kolesterol, bagus unuk jantung

Sumber Informasi tentang coklat:
http://www.enjoydarkchocolate.com/dark-chocolate/what-is-cacao.html






Minum NutriShake : Sehat, Langsing dan menambah penghasilan klik disini






Kamis, 20 Juni 2013

Penelitian Tentang Indeks Glikemik


 Indeks glikemik adalah ukuran seberapa besar efek suatu makanan yang mengandung karbohidrat dalam meningkatkan kadar gula darah setelah dimakan, dibandingkan dengan glukosa atau roti putih. Makanan dengan indeks glikemik tinggi adalah makanan yang cepat dicerna dan diserap sehingga kadar gula darah akan meningkat dengan cepat secara signifikan. 
  













 Makanan dengan indeks glikemik yang rendah mengalami pencernaan dan penyerapan yang lebih lambat sehingga peningkatan kadar glukosa dan insulin dalam darah akan terjadi secara perlahan-lahan. Makanan dengan indeks glikemik rendah telah terbukti memperbaiki kadar glukosa dan lemak pada pasien-pasien diabetes melitus dan  memperbaiki resistensi insulin. Selain itu, makanan dengan indeks glikemik rendah juga membantu mengontrol nafsu makan, memperlambat munculnya rasa lapar sehingga dapat membantu mengontrol berat badan pasien. (Read more: http://diabetesmelitus.org )
Penelitian yang dilakukan oleh Stig Steen adalah untuk mengukur nilai GI (Indeks Gkikemik) dari  NutriShake, yang di sebut "InZOne Omega Plus" . Sebuah kelompok yang terdiri dari 10 orang (dua wanita dan delapan pria) 18-45 thn, sehat dan bebas asap rokok diambil dari populasi staf dan mahasiswa University of Sidney. Rata-rata usia nya adalah 23,3 tahun dan nilai rata-rata Body Mass Indeks (BMI) kelompok tersebut adalah21,9kg/m2.

Referensi makanan (gula glukosa murni yang dilarutkan dalam air) dan makanan yang diuji (NutriShake) diberikan kepada participan dalam jumlah tetap dengan kandungan 10 gram karbohidrat (yang dapat dicerna)pada waktu yang berbeda. Sampel darah dikumpulkan pada menit ke - 15,30,45,60,90 dan 120 setelah mengkonsumsi minuman tersebut.Kurva reaksi Glukosa darah selama dua jam dibentuk untuk setiap partisipan yang menggunakan konsentrasi rata-rata glukosa darah untuk tujuh sampel darah mereka.


Dengan glukosa sebagai referensi makanan (GI = 100), makanan dengan nilai GI dibawah 55 saat ini dianggap makanan GI rendah . Makanan dengan GI tinggi nilai lebih dari 70 sedangkan makanan dengan nila GI antara 56-69 adalah makanan dengan tingkat GI menengah atau moderat.

Nilai GI NutriShake adalag 28 termasuk makanan dengan GI sangat renda, lebih rendah dari makanan yang terbuat dari susu dan minuman bubuk yang mengandung susu sebagai pengganti makanan.

Seperti nilai GI, nilai-nilai beban Glikemik (Glycemic Load/GL) berguna untuk membantu orang mengidentifikasi jenis dan jumlah makanan yang akan memproduksi reaksi glukosa darah yang lebih rendah setelah konsumsi- sebuah pertimbangan penting bagi penderita diabetes dan mereka yang beresiko. Nilai GL 10 atau kurang adalah nilai-nilai GL rendah, nilai GL antara 11-19 adalah nilai -nilai GL menengah, dan nilai GL 20 atau lebih adalah nilai-nilai GL tinggi. Satu porsi NutriShake (18 gram) memiliki nilai GL rendah yaitu 1,6.

Minum NutriShake, sehat, Langsing dan berduit 

http://www.dbcn-sehatberduit.com/?id=bodycare

Sabtu, 15 Juni 2013

Kelebihan Mengkonsumsi NUTRISHAKE (Berdasarkan Penelitian)


Professor Stig Steen-pengembang formula NutriShake, telah melakukan serangkaian penelitian intensif mengenai nutrisi dan gaya hidup selama lebih dari 8 tahun di Igelosa Life Science Community. Salah satu penelitiannya adalah untuk mengetahu apakah memberikan NutriShake dengan mengubah gaya hidup dan pola makan pada sekelompok penderita obesitas akan menghasilkan penurunan berat badan, kesehatan meningkat (dengan uji tes darah), dan peningkatan kualitas hidup secara subjektif.


Study dilakukan terhadap penderita obesitas selama 2 tahun. Pada tahun pertama 12 orang dengan BMI (Body Mass Index) diatas 30 ikut berpartisipasi : 8 orang wanita, dan 4 orang pria dengan usia rata-rata 43 tahun. 
BMI (Body Mass Index)

Program ini terdiri atas konsumsi harian NutriShake dan konsultasi dengan ahli nutrisi untuk memberi saran mengenai nutrisi serta panduan tentang cara hidup lebih sehat. Hasil penelitian membuktikan bahwa partisipan yang memiliki level insulin tinggi, mustahil dapat menurunkan berat badan, namun jika level insulin menurun, maka berat badan akan menurun.

Tekanan darah, berat badan, lingkar pinggang dan lingkar pinggul partisipan diperiksa secara teratur : VAS (Visual Analog Scale) digunakan untuk mengukur seberapa besar keingiinan partisipan mengkonsumsi makanan yang mengandung gula,motivasi dan level energi, waktu tidur dan olahraga yang dibutuhkan, serta kesehatan tubuh.

Rata-rata penurunan berat badan di akhir tahun pertama adalah 9,4kg. Dalam sebagian besar studi mengenai penurunan berat badan,  berat badan meningkat pada tahun kedua. Tetapi dalam penggunaan NutriShake berat badan makan terus menurun walaupun lebih lambat. Rata-rata penurunan berat badana setelah tahun kedua 13,6kg. Sebagai hasil dari penurunan berat badan, tekanan darah sistolik dan diasistolik berkurang di dalam kedua tahun tersebut. Level insulin menurun dari 14,4mU/L hingga 9,0mU/L dan CRP (C-Reactive Protein)-sebuah penanda peradangan yang meningkat didalam kasus obesitas-menurun secara signifikan. 

Penilaian diri partisipan terhadap tanda-tanda kualitas hidup yang mereka pilih, seperti kesehatan keseluruhan, energi, tingkat motivasi dan olahraga, meningkat pesat, sementara keinginan mereka untuk makan makanan yang manis berkurang.

Kesimpulannya adalah penggunanaan NutriShake bersama dengan gaya hidup yang sehat menghasilkan penurunan berat badan yang mengesankan bagi partisipan penderita obesitas.

*Diambil dari laporan Dampak Konsumsi NutriShake dan Nasehat kesehatan Nutrisi Terhadap Subjek Penderita Obesitas Selama Periode 2 tahun

NutriShake juga dapat digunakan untuk Ibu Menyusui tanpa mempengaruhi jumlah ASI selengkapnya klik 



Kamis, 13 Juni 2013

Kandungan lain dalam NutriShake dan Manfaatnya

 *NATURAL STRAWBERRY & CREAM FLAVOUR
Natural Strawberry adalah tambahan dalam kandungan NutriShake sebagai perasa alami dan di perkuat dengan Cream Flavour

*BEET FIBRE & BEET ROOT POWDER

Beet (Bit) merupakan sumber dari Betanin dan vulgaxanthin yang berfungsi sebagai anti oksidant, anti inflam matory (anti inflamasi), juga untuk detoksifikasi. Dalam www.livestrong.com bit mengandung kalsium, magnesium dan besi, bit juga kaya akan folat yang bagus di konsumsi wanita hamil untuk mencegah cacat pada janin. Bit juga banyak mengandung vitamin, seperti vitamin A, vitamin C, riboflavin, Niacin, dan juga mengandung protein.


Bit sangat kaya akan serat sehingga Beet Fibre (serat bit) memainkan peran penting dalam menurunkan berat badan dengan memperbaiki fungsi usus dan menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Kandungan Pektin Polisakarida dalam Bit juga dapat mengurangi resiko terkena penyakit kanker usus besar.
Beet Root Powder merupakan pigment pewarna makana alami yang warnanya dapat tetap stabil walaupun mengalami waktu pemasakan yang lama. www.whfoods.com menjelaskan dalam suatu studi bahwa pigmen red betalain lebih stabil dalam panas dibanding pigmen red anthocyanin.
*ASCORBIC ACID 


Ascorbic Acid juga dikenal sebagai vitamin C, yang larut dalam air dan penting untuk masa pertumbuhan, memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak, dan mencegah kerusakan sel-sel tubuh akibat dari asap rokok dan radiasi. Ascorbic Acid banyak terkandung dalam buah-buahan dan sayur mayur. Selain dari manfaatnya untuk tubuh, ascorbic acid dalam NutriShake juga sebagai penambah cita rasa asam agar terasa lebih segar untuk dikonsumsi. (acidpedia.org)

*SUCRALOSE

Sucralose adalah pemanis buatan pengganti aspartame yang lebih aman , dan tidak ada kandungan nutrisi dalam sucralose ataupun aspartame.

Setelah mengenal semua kandungan dalam NUTRISHAKE, jadi...kita ngga perlu ragu lagi kaan, dan bisa bilang kalau NutriShake itu ga mahal lhoo... 

Sehat, langsing dan berduit  klik disini

Apa Whey Powder? dan Mengapa terkandung dalam NutriShake?

* WHEY POWDER,




Whey Adalah hasil samping dari pembuatan keju atau kasein. Bentuknya seperti krim putih dan rasa nya hambar.Whey powder dibuat dengan mengurangi kadar air dengan cara reverse osmosis dan vakum evaporasi, lalu di spray dried. Whey powder sering digunakan dalam produk nutrisi atau aditif dalam makanan. Whey powder memiliki kandungan protein dan lactose yang tinggi. Whey mengandung 3 protein yang terkandung juga dalam susu: beta-lactoglobulin (~65%), alpha-lactalbumin (~25%), and serum albumin (~8%), yang paling mudah dicerna oleh tubuh dibanding protein lainnya.
 
* WHEY PROTEIN CONCENTRATE

Seperti yang sudah dibahas diatas Whey adalah hasil samping dari pembuatan keju, Whey Protein Concentrate (WPC) adalah bentuk konsentrat dari Whey yang dibuat dengan mengurangi kadar airnya.WPC adalah bentuk protein yang paling effisien untuk tubuh manusia. Dalam www.nutri.com dijelaskan bahwa penelitian telah membuktikan dibandingkan dengan sumber protein lainnya WPC adalah yang paling mudah dicerna dan diserap oleh tubuh.
WPC dala produk NutriShake hanya sebagai tambahan, terlihat dari urutan kandungan NutriSHake WPC beraa di urutan ke sekian yang artinya hanya digunakan dalam dosis yang tidak banyak, kenapa? Karena WPC memang tidak boleh digunakan terlalu banyak karen dapat menyebabkan konstipasi. Dan WPC memang hanya sebagai aditif sehingga tidak bisa di konsumsi secara langsung.(www.nutri.com)
 
 

Apa itu "Rose Hip" dalam NutriShake?

*ROSE HIP FRUIT POWDER (ROSE CANINA)


Rose Hip dikembangkan dari bungan mawar liar yang baru mekar (nama latin Rose Canina) dan dikenal sebagai obat-obatan herbal. Percobaan laboratorium telah membuktikan bahwa ekstrak Rose Hip dapat menghambat oksidasi lipid. Rose Hip mengandung flavonoid yang bertindak sebagai antioksidan.
Rose Hips mengandung Vitamin C yang sangat banyak,dalam setiap 100 gram Rose Hips mengandung 1250 mg Vitamin C, dibandingkan dengan buah jeruk yang hanya mengandung 50 mg Vitamin C dalam 100 gr. 
Rose Hips juga mengandung Vitamin A dan K, thiamine; riboflavin; niacin; flavonoids; carotenoids; dan tannins.
Dalam www.livestrong.com juga dijelaskan bahwa Rose Hip ternyata juga bisa meredakan radang sendi (Arthritis).  Sebuah studi Denmark dari tahun 2008, yang dilakukan oleh R. Christensen dan diterbitkan dalam Osteoarthritis dan Cartilage, membuktikan bahwa Rose Hip dapat mengurangi  nyeri pada pasien dengan osteoarthritis.

Manfaat Telur dalam NutriShake

*WHOLE EGG POWDER,


Dibuat dari telur ayam segar yang di pasteurisasi dan dijadikan bubuk dengan cara spray dried, dan tidak ditambahkan perasa, garam, pengawet dan pewarna. Telur dijadikan powder atau bubuk agar mudah digunakan dan lebih tahan lama.
Seperti yang sudah umum kita ketahui bahwa telur mengandung protein (Protein dalam telur disebut Albumin), lemak, mineral, dan vitamin yang baik bagi tubuh. Protein telur efektif membentuk otot karena kaya akan asam amino. Mengandung 6 gram protein per telur, dengan rincian 3 di bagian kuning dan 3 di bagian putih. Telur juga mengandung vitamin B12 yag diperlukan tubuh untuk menghancurkan lemak.
Bagian putih telur terbebas dari lemak, putih telur juga dinilai sebagai sumber protein yang baik karena mampu diserap tubuh secara sempurna untuk digunakan sebagai bahan pembentukan otot. 
Putih telur juga kaya akan asam amino esensial seperti Lisin, Threonin, Valin, Isoleusin, Leusin, Metionin, Fenilalanin, Tryptophan,  dan Histidin. Leusin sendiri merupakan asam amino penting yang berperan dalam merangsang pembentukan otot. Putih telur juga disarankan sebagai sumber asupan protein berkualitas tinggi dalam pola diet. Konsumsi asupan tinggi protein telur dapat merangsang pembentukan otot (muscle protein synthesis).
 *EGG WHITE POWDER


Egg white powder (bubuk putih telur) adalah putih telur berbentuk bubuk, untuk memenuhi asupan protein putih telur tanpa harus memisahkan antara putih telur dan kuning telur. Kenapa dibuat dalam bentuk bubuk? agar mudah dalam penggunaan dan lebih tahan lama untuk penyimpanan. Manfaat putih telur itu sendiri adalah kaya akan protein dan rendah lemak, yang merupakan kebalikan dari kuning telur, yang mengandung nilai lemak yang tinggi. Putih telur memiliki banyak kegunaan kuliner dan non-kuliner.

Manfaat Putih Telur :(www.banyakmanfaat.com)

  1. Putih Telur adalah Sumber Protein Alami
    Dalam putih telur terkandung beberapa jenis protein, di antaranya fosfor, kalsium, zink dan pottasium. Protein alami dalam putih telur juga baik dalam menghasilkan asam amino untuk pembentukan otot.
  2. Putih Telur Tidak Mengandung Kolesterol
    Dalam putih telur tidak terkandung lemak, kolesterol, lemak trans dan karbohidrat. Sehingga putih telur bisa di konsumsi untuk membantu mengurangi tingkat kolesterol dalam asupan kita.
  3. Protein Putih Telur Mudah di Serap Tubuh
    Protein alami dalam putih telur ternyata lebih mudah di serap oleh tubuh di banding makanan lain seperti daging ataupun minuman berprotein. Hal ini membuat protein dapat d serap sepenuhnya dalam tubuh tanpa harus banyak protein yang terbuang.
  4. Putih Telur Bisa Mengurangi Berat Badan
    Berdasar penelitian di Pennington Biomedical Research Centre membuktikan , mereka yang  mengkonsumsi 2 putih telur setiap pagi berat badannya berkurang sekitar 65% dan merasa lebih berenergi di banding yang hanya mengkonsumsi roti biasa.
  5. Putih Telur Bisa Mencerahkan Kulit
    Protein dalam putih telur mampu membantu melembabkan kulit wajah dan mampu mempercepat proses regenerasi pada kulit wajah. Caranya dengan mengoleskan putih telur ke seluruh bagian wajah secara merata dan diamkan selama 30 menit. Setelah 30 menit basuh dengan air hangat.
Walaupun putih telur sangat banyak manfaatnya tapi tetap saja tidak bagus jika di gunakan secara berlebihan, untuk itu kandungan egg white powder dalam NutriShake bukan sebagai kandungan utama.